HUMAS POLRES SAMBAS

Demi Menekan Kenakalan Remaja dan Persiapan Pergantian Tahun Baru 2018 Kapolsek Jawai Turun Berikan Binluhkum



Tribratanews.polri.go.id.Polda Kalbar.Polres Sambas-Bertempatan Kantor Balai Desa Sarang Burung Usrat Kecamatan Jawai Kabupaten Sambas, Sabtu (30/12/2017) pukul 09.00 wib Kapolsek Jawai Iptu Prambudi. P yang didampingi Bhabinkamtibmas Desa Sarang Burung Usrat Brigpol Farid Munandar memberikan penyuluhan hukum terhadap Karang Taruna terkait Kenakalan Remaja dan Narkoba.

Dengan dihadiri Kepala Desa SB. Usrat dan Ketua BPDnya serta perangkat Desa SB. Usrat Antusias dari 40 peserta karang taruna untuk mendengarkan beberapa himbuan dan pesan-pesan kamtibmas dari Kapolsek Jawai terkait upaya dalam menekan boomingnya kenakalan remaja yang ada di Kecamatan Jawai.

Pada kesempatan tersebut usai dari kata sambutan Kepala Desa SB. Usrat, Kapolsek Jawai Iptu Prambudi. P menyampaikan Pentingnya Organisasi dan Menejemen dalam pembentukan Karang Taruna Harus di mulai dengan niat Hati yang Disiplin dan penuh Tamggung Jawab dalam Organisasi dan Selalu membuat perencanakan/Misi dalam Suatu bentuk kegiatan Agar selalu berinovasi dalam perencanaan dan kegiatan-Kegiatan Karang Taruna.

Selain itu harapan dari Kapolsek Jawai dalam kata sambutannya terkait persiapan dalam menyambut pergantian tahun baru 2018 Agar masyarakat tidak menggunakan knalpot racing dan alat pengeras suara lainnya seperti sinso kecuali alat terompet yang sudah menjadi tradisi dari tahun baru itu sendiri.

Tambah Kapolsek Jawai dalam menghadapi pergantian tahun baru 2018 Agar masyarakat yang akan menyaksikan malam pergantian tahun baru 2018 di Desa Sentebang agar memarkirkan kendaraannya dilokasi yanh telah ditentukan, guna menghindari dari para pemuda yang melakukan balap-balapan pada saat malam pergantian tahun baru 2018 baik disekitar pasar Sentebang maupun luar pasar Sentebang dan Mohon Kepada Masyrakat Jawai Selalu Senergitas/Membatu dalam Pelaksanaan malam pergantian Tahun baru 2018 agar dalam pelaksanaan berjalan Lancar dan kondusif.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

POLSEK JAWAI LAKSANAKAN OLAHRAGA PAGI AGAR TETAP BUGAR DALAM MENJALANKAN TUGAS

Pastikan Kegiatan Pengujian naik tingkat IKS PI Kera Sakti Cabang Sambas Lancar, Bhabinkamtibmas ini berikan pengamanan dan pengawalan

Polsek Sajingan Besar Didatangi Propam Polda Kalbar.