Polsek Pemangkat Laksanakan Operasi Zebra 2018



 HUMAS POLRES SAMBAS - Polsek Pemangkat khususnya Unit Lalu-lintas melaksanakan Operasi Zebra 2018 di jalan Pembangunan Pemangkat tepatnya didepan Mapolsek Pemangkat, Kamis (1/11/18).

Dalam operasi Zebra tersebut para petugas melaksanakan pemeriksaan terhadap Setiap pengendara yang melintas di jalan tersebut, baik itu kelengkapan kendaraan maupun kepatuhan berlalulintas di jalan raya.

Operasi Zebra ini dilaksanakan setiap tahun guna meningkatkan kesadaran masyarakat sebagai pengguna jalan agar taat dalam peraturan Lalu-lintas.

Dalam giat yang dilaksanakan dalam beberapa jam tersebut berhasil menindak puluhan para pengendara sepeda motor yang tidak memiliki kelengkapan surat-surat kendaraan dan terdapat 7 tilang yang dilakukan oleh unit lantas Polsek Pemangkat kali ini.

Setiap pengendara yang melintas di berhentikan guna memeriksa kelengkapan surat-surat kendaraannya. Apabila kendaraan tersebut tidak memiliki kelengkapan surat-surat kendaraan maka petugas langsung memberikan tindakan dengan menilang kendaraan bermotor tersebut.

Bukan hanya Surat-surat kendaraan saja yang di Tilang namun ada juga kendaraan yang diamankan karena tidak memiliki dokumen kendaraan.

Panit Lantas Polsek Pemangkat IPDA Maryono menyampaikan bahwa, Operasi Zebra tersebut dilaksanakan untuk memberikan kesadaran bagi masyarakat pengguna jalan agar taat dalam peraturan Lalu-lintas.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

POLSEK JAWAI LAKSANAKAN OLAHRAGA PAGI AGAR TETAP BUGAR DALAM MENJALANKAN TUGAS

Pastikan Kegiatan Pengujian naik tingkat IKS PI Kera Sakti Cabang Sambas Lancar, Bhabinkamtibmas ini berikan pengamanan dan pengawalan

Polsek Sajingan Besar Didatangi Propam Polda Kalbar.