CIPTAKAN AMAN DAN LANCAR, UNIT LANTAS POLSEK PALOH PATROLI PASAR TRADISIONAL


HUMAS POLRES SAMBAS - Jumat  (30/11/2018) Unit Lantas Polsek Paloh Patroli di Kawasan Pasar Tradisional Kampung Baru Desa Sebubus Kecamatan Paloh, untuk mengantisipasi kemacetan Lalulintas, Curat, Curas dan Curamor.

Dalam pelaksanaanya tidak hanya melaksanakan Patroli namun juga berdialog, baik dengan pengunjung pasar maupun para pedagang, guna menyampaikan pesan - pesan Kamtibmas dan Kamseltibcar Lantas.

Aiptu Dwi Yudo selaku Kanit Lantas Polsek Paloh, menghimbau kepada para pedagang ataupun pengunjung pasar untuk selalu berhati-hati dan waspada terhadap keamanan barang miliknya.

Selain itu juga di himbau pula agar pengunjung berhati-hati dalam memakirkan kendaraannya.

"Pastikan keamanan Sepeda Motornya serta jangan lupa di kunci stang, kunci ganda maupun kunci rahasia agar lebih aman."pesan Aiptu Dwi Yudo, ini.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

POLSEK JAWAI LAKSANAKAN OLAHRAGA PAGI AGAR TETAP BUGAR DALAM MENJALANKAN TUGAS

Pastikan Kegiatan Pengujian naik tingkat IKS PI Kera Sakti Cabang Sambas Lancar, Bhabinkamtibmas ini berikan pengamanan dan pengawalan

Polsek Sajingan Besar Didatangi Propam Polda Kalbar.